Jantung berdenyut, secara normal antara 60-100 detak/menit. Kecepatan denyut jantung, ditentukan oleh signal listrik dari alat pacu jantung. Kerusakan alat pacu jantung ini biasanya terjadi mulai usia 60 tahun. Untuk mengembalikan fungsi alat pacu jantung, dapat dilakukan dengan pemasangan alat pacu jantung buatan.
Rumah Sakit Khusus Jantung Hasna Medika, memberikan pelayanan pemasangan alat pacu jantung sebagai berikut :
• Alat pacu jantung sementara (Temporary)
Alat pacu jantung sementara, dipasang untuk jangka waktu tertentu dan dapat dilepas kembali.
• Alat pacu jantung tetap (Permanent)
Alat pacu jantung permanen, dipasang pada tubuh manusia untuk seumur hidup.